Bandarlampung Transumatera – Walikota Bandarlampung Eva Dwiana melakukan sidak guna melihat para pegawai ada yang bolos atau tidak pada hari pertama masuk kerja usai libur Tahun Baru 2024.

Sidak tersebut dilakukan oleh Walikota di gedung Pelayanan Terpadu Satu Pintu (PTSP) yang ada pada lingkungan Pemerintah Kota (Pemkot) Bandarlampung, Selasa (2/1/2024).

Dari hasil sidak tersebut, Eva menyampaikan kalau para ASN yang ada di Pemkot Bandarlampung cukup tertib telah hadir usai libur natal dan tahun baru.

“Kalau masalah ketertiban alhamdulillah, ada beberapa yang izin sakit, mengantarkan anak sekolah SMA, dan perguruan tinggi, kita maklumi kalau mengurusi keluarga,” katanya.

Bunda Eva sapaan akrabnya menyampaikan masih memberikan toleransi terhadap ASN yang mengurus keluarga. Namun, jika ASN yang tidak hadir tanpa keterangan akan ditindak. 

“Kalau yang tidak ada izin, kita ambil tindakan,” ujarnya. 

Selain itu, pakaian ASN juga menjadi fokus evaluasi, dan Sekda Kota diminta untuk menyeragamkan pakaian mereka. (Muh)

By admin

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

%d blogger menyukai ini: