LAMPUNG SELATAN (TRANS) – Rapat Pleno Terbuka Rekapitulasi Daftar Pemilih Hasil Pemutakhiran (DPHP) Tingkat Kecamatan Rajabasa Lampung Selatan Kamis,(03/09/2020)

Rapat Pleno terbuka tingkat PPK Kecamatan Rajabasa di langsungkan di Aula Kecamatan Rajabasa yang di ikuti oleh para Panitia Pemungutan Suara (PPS) Se Kecamatan Rajabasa.

Hadir Ketua PPK Kecamatan Rajabasa Dedi yusuf beserta Jajaran, Panwascam Rajabasa serta Perwakilan Partai Politik dan Aparat Kepolisian.

Dedi yusup selaku ketua PPK kecamatan Rajabasa sebelum membuka secara resmi Rapat Pleno terbuka tersebut mengucapkan banyak terima kasi kepada para PPS yang sudah dengan susah payah bekerja melakukan pendataan dari rumah ke rumah meskipun dalam situasi pandemi demi untuk mensukseskan pelaksanaan pilkada pada 9 desember 2020 mendatang” ucapnya.

” saya ucapkan terima kasih kepada para PPS yang saya anggap bagian dari para pejuang demokrasi indonesia

“meski di situasi pandemi namun tetap.bekerja profesional dan penuh tanggung jawab, untuk itu saya ucapkan banyak terima kasih” tukas dedi.

Pada Pelaksanaan Pleno terbuka Rekapitulasi Daftar Pemilih tersebut masing masing PPS dari 16 Desa yang ada di Kecamatan Rajabasa Melaporkan Jumlah matapilih hasil Pemutakhiran di desa dalam rangka Pemilihan Kepala Daerah Bupati dan Wakil Bupati Lampung Selatan tahun 2020.

Di ketahui Untuk Jumlah data Pemilih hasil Pemutakhiran di Kecamatan Rajabasa berjumlah 17.263 pemilih yang terdiri dari
8.869 Pemilih Laki laki dan.8.394 pemilih perempuan yang akan menggunakan hak pilih pada pilkada mendatang.

Usai pelaporan data hasil pemutakhiran 16 PPS yang ada di wilayah kecamatan rajabasa, maka laporan Data hasil Pemutakhiran tersebut berakhir dan di terima oleh pihak Panwascam kecamatan rajabasa beserta para perwakilan parpol yang hadir.(Sustari)

By admin

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

%d blogger menyukai ini: