Bandarlampung Transsumatera – Pada tanggal 12 Januari 2024, Fahri Hamzah, Wakil Ketua Umum Partai Gelora, menjadi narasumber dalam “Dialog Kebangsaan: Urgensi Pemilu Damai dan Berkualitas Menuju Indonesia Emas 2045” di BEM IIB Darmajaya, Bandar Lampung.

Diskusi mencakup Pemilihan Presiden (Pilpres) sebagai amanat konstitusi, indikator pilpres damai dan berkualitas, dinamika dalam Pilpres 2024, dan urgensi partisipasi mahasiswa (Gen Z) dalam Pilpres 2024.

Setelah itu, Fahri Hamzah melanjutkan ke sekretariat TKD Prabowo-Gibran Lampung untuk berpartisipasi dalam kegiatan ramah tamah dengan Ketua TKD Prabowo-Gibran Provinsi Lampung, Faishol Djausal.

Faishol kemudian menyelenggarakan acara “Ngobrolin Pilpres 2024 Bersama Fahri Hamzah,” yang membahas alasan rasional Prabowo-Gibran sebagai Presiden-Wakil Presiden RI 2024-2029, peta politik nasional dalam Pilpres 2024, dan urgensi pilpres satu putaran.

TKD Prabowo-Gibran Provinsi Lampung juga mengajak masyarakat untuk berpartisipasi aktif di Tempat Pemungutan Suara (TPS) pada Pilpres tanggal 14 Februari 2024.

Selain diskusi kebangsaan, kampanye ini mencakup kegiatan budaya, seperti pertunjukan seni budaya kuda lumping di Lampung Timur (1-7 Januari) dan pertunjukan seni budaya bondres Bali di Lampung Tengah (6-7 Januari).

Rangkaian acara tersebar di beberapa kecamatan, menciptakan momen untuk mengumpulkan 500 hingga 1000 orang pada masing-masing kegiatan.

Dalam upaya meningkatkan partisipasi masyarakat, Faishol, Ketua TKD Prabowo-Gibran Provinsi Lampung, menjelaskan bahwa acara ini bertujuan untuk membahagiakan para pendukung capres-cawapres nomor urut 02 di Lampung.

Dirinya menekankan kegiatan ini fokus pada kebahagiaan masyarakat, dan mengajak mereka untuk aktif ke TPS.

Selain itu TKD Prabowo-Gibran juga akan menggelar konser koplo gemoy gratis bersama Jono-Joni di PKOR Bandar Lampung (15 Januari) dan Tanjung Sari, Natar, Lampung Selatan (16 Januari). (Muh)

By admin

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

%d blogger menyukai ini: