TRANSSUMATERA (LS) – Satu Hari Jelang Natal 2023 situasi Pemudik libur natal 2023 dan tahun baru 2024 di Dermaga reguler pelabuhan bakauheni lampung pada minggu,(24/12/2023) terpantau ramai lancar.

Pantauan Transsumatera.id dilokasi pelabuhan reguler tampak pengguna jasa yang datang dari merak banten normal normal saja dan tidak terlihat lonjakan yang signifikan baik Pejalan kaki maupun kendaraan R2 ,R4 atau lebih.

Sejalan dengan apa yang sudah di prediksi oleh pihak PT.ASDP Indonesia ferry (persero) Bahwa lonjakan tersebut akan terjadi pada 22,23 desember 2023.

Pada Masa arus Mudik libur Natal dan Tahun baru 2024 di pelabuhan bakauheni sendiri memberikan kemudahan dan keringan terkait Barang bawaan.

Hal tersebut terlihat ada penyediaan alat Troli untuk membawa barang barang bawaan para pengguna jasa baik yang tiba dari merak maupun yang akan melakukan penyeberangan menuju pelabuhan merak banten.

Dikatakan oleh Humas ASDP Cab.Bakauheni lampung Syaiful Harahap ” benar mas kita sediakan troli untuk para pengguna jasa (penumpang) pejalan kaki yang barang bawaannya banyak, biar lebih ringan”ujarnya

Tidak hanya di pelabuhan bakauheni mas, dipelabuhan merak juga ada” ya tujuannya itu tadi membantu untuk meringan kan para pengguna jasa, terkait Barang Bawaan ya” tambah pria yang dikenal murah senyum tersebut.(Bangtari)

By admin

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

%d blogger menyukai ini: