Bandarlampung Transumatera – Tim Nasional (Timnas) Indonesia menghadapi tuan rumah Iraq pada laga perdana Grup F kualifikasi Piala Dunia 2026 di Stadion Bashar, Iraq, Kamis (16/11/2023).

Timnas Indonesia harus tertinggal pada babak pertama dari tuan rumah Iraq dengan kedudukan 2-1.

Timnas Indonesia tertinggal lebih dulu usai pada menit ke 20 pemain Iraq Bashar Resan berhasil mencetak gol usai tendangan menggusur tanahnya gagal diantisipasi oleh Nadeo Argawinata.

15 menit berselang Iraq kembali menambah keunggulan, kali ini Jordi Amat yang gagal mengantisipasi bola sehingga masuk ke gawang sendiri.

Ketinggalan dua gol membuat pelatih timnas Indonesia Shin Tae Yong mengubah strategi dengan memasukan Rafael Struick menggantikan Dimas Drajad.

Alhasil menjelang babak pertama selesai atau tepatnya menit 45+3 Rafael Struick berhasil memberikan asist kepada Shayne Pattynama.

Memanfaatkan umpan dari Struick tersebut, Shayne langsung melepaskan tendangan keras yang menggusur tanah dan gagal diantisipasi oleh kiper Iraq.

Gol tersebut menutup babak pertama dengan keunggulan untuk Iraq atas Indonesia 2-1.

By admin

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

%d blogger menyukai ini: