Site icon

BLT Dana Desa Baru Jaya Mulai Disalurkan

JIRAK JAYA (TRANSSUMATERA.id) Untuk membantu menanggulangi perekonomian warga ditengah dampak pandemi Corona Virus Disease 2019 (Covid-19), Pemerintah Desa (Pemdes) Baru Jaya Kecamatan Jirak Jaya Kabupaten Musi Banyuasin mulai salurkan Bantuan Langsung Tunai (BLT) Dana Desa di Gedung Serbaguna desa Baru Jaya Senin (11/05/2020)

Untuk BLT Dana Desa di bulan April Alhamdulillah sudah kita salurkan ke warga desa yang benar-benar memenuhi kriteria yang terdampak wabah covid-19, para penerima ini memang sudah memenuhi kriteria yang di tetapkan oleh pemerintah pusat,” kata Kades Baru Jaya Rahamid usai menyalurkan BLT l-DD tersebut.

Bantuan yang dibagikan bersumber dari ABPDes itu, disalurkan kepada 137 Kepala Keluarga (KK) penerima manfaat yang ada di desa Baru Jaya dengan jumlah bantuan sebesar 600 ribu/KK itu diberikan langsung secara cash selama tiga bulan.

“BLT ini akan di berikan secara bertahap selama tiga bulan, untuk di bulan Mei dan Juni akan segera menyusul,” imbuh Rahamid

Selain itu, Sekertaris desa Muslim menyambut, para penerima bantuan ini terlebih dahulu di data melalui petugas pendataan relawan desa, kemudian di tetapkan melalui musyawarah desa khusus. Dari hasil pendataan relawan dan musdesus itu tercatat sebanyak 137 KK yang memenuhi kriteria penerima BLT.

“Hanya 137 KK yang memenuhi kriteria sesuai dengan peraturan yang ada, Bagi warga yang belum memenuhi kriteria untuk BLT Dana Desa akan kita ajukan ke tingkat kabupaten untuk mendapatkan bantuan dampak Covid-19 ini,” sampai

Sementara itu, Ketua Badan Permusyawaratan Desa (BPD) Baru Jaya Liden menyampaikan, kepada para penerima BLT agar apa yang di berikan melalui Dana Desa ini dapat di pergunakan sebagai mana mestinya.

“Kami berharap kepada warga penerima bantuan agar bantuan yang di berikan pemerintah desa melalui Dana Desa agar di pergunakan untuk keperluan hidup sehari-hari, jangan sampai salah guna di tengah wabah virus Corona ini,” tutupnya (Iwan Taruna)

Lewat ke baris perkakas