Site icon

Pengurus DPD PAN dan BM PAN Tanjabtim Membagikan Takjil di 3 Lokasi

Muara Sabak (TRANSSUMATERA) – Menjelang waktu buka puasa hari ketujuh Bulan Suci Ramadan, pengurus DPD PAN dan BM PAN Tanjabtim membagikan takjil kepada warga dan pengguna jalan di 3 lokasi berbeda yaitu Simpat Empat Polres, Simpang PLN dan Pasar Bedug Talang Babat Kamis (30/4/2020).

Ernawati Bendahara Fraksi PAN mengatakan, aksi bagi-bagi takjil itu salah satu bentuk kepedulian PAN kepada masyarakat. Apalagi, kata Ernawati, saat ini pandemi covid-19 belum berakhir, maka pihaknya membantu warga dengan membagikan takjil untuk berbuka puasa.

“Tiap para pengendara yang melintas di jalur ini kami kasih takjil. Karena khawatir mereka tidak sempat untuk menyiapkan hidangan buka puasa, maka ketika sudah masuk waktu Magrib, mereka bisa langsung berbuka puasa dengan takjil,” ungkapnya.

Pada kesempatan itu, pihaknya juga memberikan himbauan kepada para pengguna jalan agar segera pulang ke rumahnya masing-masing, dan tidak melakukan buka puasa bersama dengan berkerumun dengan banyak orang.

“Selain bagi-bagi takjil, kami juga memberikan masker gratis kepada warga di pasar bedug sebagai upaya pencegahan penyebaran covid-19. Kami juga menyarankan agar para pengguna jalan itu berbuka puasa di rumah masing-masing, dan hindari kerumunan,” ujarnya.

Sementara itu Roni.SE Wakil Sekretaris DPD PAN Tanjabtim mengatakan masyarakat harus peduli terhadap kesehatan dan keselamatan dirinya masing-masing. Selama pandemi covid-19 ikutilah anjuran pemerintah dalam pencegahan penyebaran covid-19 tersebut.

“Tentu dalam aksi bagi-bagi takjil ini kami juga menerapkan protokol kesehatan. Kami berharap pandemi covid-19 segera berlalu,” harapnya.

Hadir dalam acara tersebut Ketua BM PAN Tanjabtim Sulpani.SE dan pengurus , Uteh Rohana Wakil dari DPD PAN Tanjabtim, Seluruh Team TRC R2. ( Sugianto )

Lewat ke baris perkakas